Berikut adalah prosedur sederhana dari jual-beli online:
1. Buyer: melihat gambar/katalog produk & perhatikan kondisi stok ada / tidak. Jika tidak ada keterangan bisa ditanyakan ke seller mengenai detail produk, harga & stok.
2. Tanyakan jg ke seller bagaimana prosedur utk memesan. Jika tidak bisa booking artinya siapa yang lebih dulu transfer dia yg akan mendapatkan barangnya. Jika sistemnya booking = no cancel artinya buyer harus yakin dulu sebelum memesan karena begitu buyer memesan maka pesanan tidak dapat dibatalkan. Beberapa seller menerapkan sistem cancel = black list malahan.
3. Jika buyer sudah pasti memesan bisa menginformasikan nama, alamat lengkap, no. HP, nama barang, ke contact seller
4. Seller akan merincikan harga barang & ongkos kirim, total serta rekening bank kepada buyer.
5. Buyer bisa tanyakan kepada seller kapan deadline untuk transfer. Jika tidak bisa transfer saat itu juga, Informasikan kepada seller kapan buyer akan transfer (misal: jam istirahat/pulang kerja)
6. Setelah transfer, konfirmasikan kepada seller: jumlah, ke bank mana & dari rekening mana buyer transfer. Dan minta seller untuk menginformasikan no. resi jika sudah mengirimkan barang.
7. Seller disarankan memiliki e-banking atau m-banking agar dapat segera cek mutasi setelah mendapatkan konfirmasi pembayaran dari buyer. Ucapkan terima kasih jika sudah menerima pembayaran & konfirmasikan jadwal seller akan mengirimkan barang.
8. Beberapa OS besar ada yang menerapkan sistem pengiriman dilakukan maksimal 1 hari setelah transfer. Buyer harap mengerti kondisi ini karena prosedur ini pasti ada tujuannya.
Untuk OS saya, no resi di berikan 1 hari setelah pengiriman karena jumlah paket yang dikirim sangat banyak setiap harinya, jadi paket hanya dititipkan di agen JNE langganan kami & resi kami ambil pada saat hendak mengirimkan paket esok harinya.
9. Setelah mendapatkan no. resi pengiriman, buyer bisa menggunakannya untuk melacak status barang sudah sampai dimana. Jadilah buyer yang pintar. No. resi diberikan bukan sekedar bukti barang anda terkirim, tapi gunakan itu untuk melacak status barang.
10. Jika buyer mengalami kesulitan melacak status barang di jasa kurir, mintalah bantuan seller dengan sopan.
11. Setelah barang diterima dengan baik, konfirmasikan kepada seller.
12. Suatu kehormatan untuk seller jika buyer bersedia memberikan testimonial bagaimana pengalaman berbelanja dengan OS tersebut. Lebih baik jika dilengkapi dengan foto (tidak harus)
13. Seller jangan lupa mengucapkan terima kasih kepada buyer karena sudah percaya berbelanja di OSnya.
Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment